Senin, 26 Agustus 2013

Untaian Mutiara Faidah Dauroh Nasional


Sesungguh di antara ilmu yang paling utama seca mutlak adalah ilmu tafsir al-Qur`an. Karena ilmu ini berkaitan dengan Kitabullah. Dengan ilmu seseorang akan bisa menjaga dan menghafal al-Qur`an.

Kajian Tafsir Surat al-’Ashr

Asy-Syaikh Badr al-Badr hafizhahullah
(penerjemah: Ust. Usamah Mahri, Lc)
Surat yang hanya berisi tiga ayat ini, merupakan surat yang sangat pendek namun memiliki makna yang sangat luas.
Di antara pembahasan dalam kajian ini, [1]
-          Dulu para shahabat Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam apabila mereka saling bertemu, maka tidaklah mereka berpisah kecuali membacakan surat ini. (HR.ath-Thabarani, dishahihkan oleh al-Albani)
-          Allah Subhanahu wa Ta’ala bersumpah dengan apa yang Dia kehendaki dari makhluk-makhluk-Nya. Ibnu Katsir mengatakan, “Allah itu Maha Agung, tidaklah Dia bersumpah kecuali dengan sesuatu yang besar pula.”
Maka di surat ini Allah Subhanahu wa Ta’ala bersumpah dengan al-’Ashr (yaitu zaman) untuk menjelaskan pentingnya zaman/waktu.
Oleh karena itu, wajib atas setiap muslim untuk mengisi waktu dengan ketaatan kepada Allah. Tidak mengisinya dengan kemaksiatan kepada-Nya.
-          Barangsiapa yang mengisi waktunya dengan kemaksiatan maka dia merugi.
Barangsiapa yang mengisi waktunya dengan ketaatan kepada Allah, maka dia beruntung.
Barangsiapa yang mengisi waktunya dengan main-main dan senang-senang maka dia tidak benar.
-          Tidak disebutkan kata “main-main dan hiburan” dalam Kitabullah kecuali disebutkan dalam konteks celaan.
Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
«كُلُّ لَهْوٍ لَهَا بِهِ الْمُؤْمِنُ بَاطِلٌ إِلَّا رَمْيَهُ عَنْ قَوْسِهِ، وَأَدَبَهُ فَرَسَهُ، وَمُلَاعَبَتَهُ أَهْلَهُ»
“Setiap hiburan/kesenangan yang seorang mukmin bermain dengannya maka itu batil. Kecuali dia memanah dari busurnya, dia melatih kudanya, dan di bercumbu rayu dengan istrinya.”
-          Adapun makhluk, maka tidak boleh baginya bersumpah kecuali dengan nama Allah.
«مَنْ حَلَفَ بِغَيْرِ اللَّهِ فَقَدْ كَفَرَ أَوْ أَشْرَكَ»
“Barangsiapa bersumpah dengan selain nama Allah maka dia telah kafir atau syirik.”
Bersumpah dengan selain Allah adalah syirik ashghar (kecil). Namun jika diiring dengan pengagungan kepada selain Allah yang ia jadikan sumpah tersebut, maka menjadi syirik akbar (besar) yang mengeluarkan pelakunya dari Islam.

Baca Selengkapnya ....

Download Rekaman Daurah Ilmiyah Umum 1434H/ 2013M

Alhamdulillah, dengan kemudahan yang Allah berikan, rekaman Daurah Ilmiyah Umum yang dilaksanakan di Masjid Agung Manunggal Bantul sudah bisa diunduh (download)..
Berikut ini tautan (link) untuk mengunduh rekaman tersebut:
Kajian Daurah Umum Hari ke-1, Sabtu 24 Agustus 2013
1.Tausiyah  Al-Ustadz ‘Abdurrahman Lombok (11Mb, 16Kbps)
2. Pembukan Dauroh Bantul 2013 (4.9Mb, 16Kbps)
3. Sesi01- Asy Syaikh Badr Al Badr-Tafsir Surat Al -’Ashr (14Mb, 16Kbps)
4. Sesi02- Asy Syaikh Badr Al Badr-Tafsir Surat Al -’Ashr (12Mb, 16Kbps)

Baca Selengkapnya ....

Wasiat asy-Syaikh Badr bin Muhammad al-Badr hafizhahullah


 Masjid Agung Manunggul Bantul
18 Syawwal 1434 H / 25 Agustus 2013 M
Mengakhiri rangkaian muhadharah Dauroh Nasional Masyaikh ahlus Sunnah IX 1434 H/2013 H, asy-Syaikh Badr berkenan memberkan nasehat dan wasiat perpisahan kepada segenap hadirin.
Dahulu para Shahabat Nabi apabila berkumpul dengan Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam  mereka mengatakan: “Berikan wasiat kepada kami wahai Rasululloh.”

Baca Selengkapnya ....
 
Free Website templatesRiad in FesFree Flash TemplatesFree joomla templatesCréation site internetConception site internetMusic Videos OnlineFree Wordpress Themes Templatesfreethemes4all.comFree Blog TemplatesLast NewsFree CMS TemplatesFree CSS TemplatesSoccer Videos OnlineFree Wordpress ThemesFree Web Templates